
Untuk yang sedang menikah, undangan pernikahan adalah salah satu item yang perlu dipersiapkan dengan baik. Tampilan undangan pun disesuaikan dengan konsep pernikahan yang ingin diusung calon mempelai. Kini, memesan undangan dapat dilakukan secara online dengan melihat katalog dari sosial media atau situs vendor undangan.
Berbagai macam jenis desain dan tampilan undangan dapat Anda pilih sesuai dengan kepribadian Anda dan pasangan atau budget yang dimiliki. Akan tetapi, tak sedikit pasangan yang kurang puas dengan hasil undangan yang dipesan karena kertas kurang tebal atau tekstur kertas yang tidak sesuai keinginan.
Untuk menghindari hal tersebut, sebaiknya Anda kenali dulu jenis-jenis kertas undangan berikut ini supaya undangan yang akan dicetak sesuai dengan harapan.
1. Kertas Jasmine
Kertas undangan yang sering digunakan adalah kertas Jasmine. Kertas satu ini memiliki tekstur glitter mengkilap sehingga terkesan mewah dan elegan. Harga kertas Jasmine relatif murah namun undangan yang dihasilkan dengan menggunakan kertas ini memiliki tampilan eksklusif terutama jika diselaraskan dengan desain yang tepat.
Tak heran banyak orang memilih kertas Jasmine untuk dijadikan undangan berabagai acara tidak hanya pernikahan, namun juga khitan, 7 bulanan, dan acara-acara formal lainnya.

2. Kertas Samson Kraft
Kertas Samson Kraft adalah kertas yang dihasilkan dari daur ulang. Warnanya coklat kusam bertekstur kasar bahkan terasa seperti berpasir. Meski demikian, kertas Samson Kraft menjadi bahan bernilai tinggi ketika diaplikasikan sebagai kertas undangan.
Warna coklat kusam berteksturnya ini membuat tampilan undangan bernuansa klasik dengan desain simpel namun terkesan eksklusif. Umumnya, tulisan undangan dengan kertas Samson Kraft menggunakan warna spesial, yaitu penggunaan dua atau satu warna saja. Hal tersebut supaya kesan klasik yang dihasilkan tidak hilang.
3. Kertas Aster
Jenis kertas undangan yang selanjutnya bernama Aster. Kertas satu ini memiliki harga yang lumayan mahal karena kualitasnya memang sebagus itu. Permukaan dan tekstur kertasnya yang halus membuat kertas Aster sangat cocok sebagai kertas undangan eksklusif.
4. Art Paper
Kertas Art Paper mempunyai efek glossy atau mengkilap dengan permukaan yang halus. Kertas jenis ini tidak hanya umum digunakan untuk bahan pembuatan undangan namun juga sebagai bahan untuk kalender.
Jika dalam pembuatan undangan, Art Paper diaplikasikan sebagai hard cover (pelapis luar). Namun, tak sedikit yang menjadikannya sebagai bagian dari isi undangan. Penggunaan Art Paper sebagai bahan untuk membuat undangan akan memiliki tampilan lebih mewah jika dilapisi lagi dengan glossy, doff, atau UV.

5. Art Carton
Tekstus Art Carton mirip dengan Art Paper namun ketebalannya agak berbeda. Art Carton cenderung lebih sedikit tebal dibanding Art Paper sehingga ketika digunakan sebagai kertas undangan tidak membutuhkan hard cover lagi.
Undangan menggunakan kertas Art Carton biasa hanya satu lembar saja. Meskipun begitu, undangan juga tak kalah cantik terutama jika disesuaikan dengan desain yang tepat. Selain itu, Art Carton juga banyak dijumpai sebagai product tag.
6. Kertas Ivory
Kertas bernama Ivory ini sering digunakan sebagai kertas undangan dengan desain-desain cantik. Kertas Ivory merupakan kombinasi dari beberapa jenis kertas, yaitu Art Paper, Art Carton, dan Matt Paper.

7. Kertas Concorde
Ciri utama dari kertas Concorde adalah memiliki permukaan penuh serat garis dan tak beraturan. Pengaplikasian Concorde sebagai bahan pembuatan undangan akan memberikan sentuhan nuansa romantis.
Kesan romantis tersebut terwujud dengan cara menggunakan satu atau dua warna cetak, yaitu warna hitam atau putih. Kertas yang digunakan untuk undangan biasanya adalah Concorde yang tebal. Namun, perlu Anda ketahui jika kertas concorde yang tebal jika terlipat akan meninggalkan bekas tekstur patah-patah.
Umumnya, kertas jenis ini banyak dijumpai sebagai bahan untuk pembuatan kartu nama atau sertifikat yaitu dengan menggunakan Concorde tebal. Selain itu, juga digunakan sebagai kop surat (amplop) dengan bahan Concorde tipis.
Baik memesan undangan pernikahan secara online atau offline, tak ada salahnya jika mengenali berbagai jenis kertas undangan. Hal ini akan sangat bermanfaat agar dapat menyesuaikan dengan desain serta konsep pernikahan impian kalian.